Sinopsis Film The Huntsman : Winter's War

Sinopsis Film The Huntsman : Winter's War – Sesuai judulnya, film The Hunstmans : Winters War bercerita tentang sang Pemburu yang berperang di musim dingin. Mimin tertarik untuk mengulas sedikit tentang film ini karena kebetulan kemarin mimin tiba-tiba teringat akan cerita film yang diterbitkan April 2016 ini. Film ini di sutradarai oleh Cedric Nicolas – Troyan dan diproduksi oleh Universal Pictures. http://sinopsis-resensi.blogspot.com/

Film The Huntsman : Winter's War ini merupakan film yang disadur dari film yang tayang 2015 lalu dengan judul Snow White and The Huntsman yang diadopsi dari dongeng legendaris Putri Salju dan Tujuh Orang Kurcaci. Film – film bertema dongeng memang sangat diminati ahir-ahir ini, dimulai dengan adanya kisah Putri Tidur yang dikembangkan dalam film dengan sudut pandang yang berbeda, yaitu Film Melaficent cukup menarik minat penonton dunia dan disusul dengan film Cinderella 2015 yang ternyata tidak sesukses film Melaficent karena jalan ceritanya yang tidak mengalami perkembangan sebagaimana film Melaficent. Namun, tidak berhenti disitu, para sutradara film kembali memproduksi film-film bertema dongeng yang diangkat dengan sudut pandang yang sedikit berbeda dari dongeng masa kecil yang kita dengar, dan muncullah film The Huntsman : Winters War yang menurut mimin cukup menarik jika dibandingkan dengan film Cinderella 2015. Untuk yang penasaran, berikut mimin ceritakan sedikit Sinopsis Film TheHuntsman : Winters War.

Sinopsis Film The Huntsman : Winter's War, Resensi Film



Dalam film The Huntsman : Winter's War ini meski menggunakan latar belakang kisah tentang Putri Salju atau Snow White, namun inti ceritanya bukalah menceritakan tentang Putri Salju, melainkan tokoh utama dalam film ini adalah sang Pemburu, The Huntsman.
Pada kisah Snow White dan The Huntsman, sang pemburulah yang telah menyelamatkan sang Putri dan membantunya merebut kembali kerajaan dari  Ratu pemiliki cermin ajaib, Ratu Ravenna. sedangkan Dalam film The Huntsman : Winters War ini, menceritakan tentang latar belakang si Pemburu tersebut.

The Huntsman yang bernama Eric (diperankan oleh Chris Hemsworth) sejak kecil telah hidup dan dilatih sebagai prajurit perang oleh Freya (diperankan oleh Blunt), Ratu Es yang dapat membekukan apapun. Eric tumbuh menjadi prajurit favorit Ratu karena dia selalu menjadi yang terbaik, sama halnya dengan Sara (diperankan oleh Jessica Chastain) yang merupakan prajurit wanita yang terbaik, keahliannya ialah memanah, dan dia tak pernah meleset.

Freya adalah adik dari Ravenna (diperankan oleh Theron) yang merupakan Ratu Jahat penyihir pemilik cermin ajaib yang mencoba membunuh Putsi Salju. Freya meninggalkan kakaknya sebelum Putri Salju lahir, Freya membangun kerajaannya sendiri dan menciptakan pasukan perang dengan cara menculik anak-anak yang masih kecil dan dibina dengan keras untuk menjadi kesatria perang yang tak terkalahkan, dan Erik serta Sara termasuk didalamnya.

Kerajaan Es milik ratu Freya memiliki peraturan yang mengharapkan cinta, karena menurut Freya cinta hanyalah bentuk kelemahan dari hati manusia. Namun Eric dan Sara tidak dapat menolak perasaan tertarik antara mereka berdua, sehingga keduanya menjalin hubungan cinta diam-diam di Istana hingga suatu hari diketahui oleh Ratu Freya. Karena marah, Ratu Freya memisahkan kedua insan itu dengan menciptakan dinding Es diantara keduannya. Dan memerintahkan untuk membunuh mereka berdua. Erik berusaha mati-matian untuk menyelamatkan Sara sampai dia melihat Sara dibalik dinding Es telah tertusuk oleh pisau dan mati, sedang Eric sendiri berhasil dikalahkan dan tubuhnya dibuang ke sungai, setelah kejadian itulah ia bertemu dengan Putri Salju.

Eric yang amat mencintai Sara, tidak dapat melupakan gadis itu meski sudah sekian tahun. Hingga suatu hari Eric bertemu kembali dengan Sara, namun Sara sangat membeci Eric karena menganggap Eric meninggalkannya dan melarikan diri, meninggalkannya sendiri di dalam penjara Istana Es.
Eric bertemu kembali dengan Sara ketika dia mendapat tugas dari Putri Salju untuk mencari cermin ajaib yang ternyata telah dicuri.
Singkat cerita setelah memalui banyak rintangan dan pertarungan yang menyakitkan, ahirnya Eric dan Sara dapat bersatu menjalin cinta kembali setelah berhasil membunuh Ratu Ravenna yang ternyata masih hidup di dalam cermin ajaib yang dengan tega membunuh adiknya sendiri, Ratu Freya. Di detik-detik terahir Eric berhasil memecahkan cermin ajaib sehingga kekuatan Ravenna pun lencap dan dia mati.

Sinopsis Film The Huntsman : Winter's War, Resensi Film Barat

Itu dia Sinopsis Film The Huntsman : Winter's War, ceritanya cukup seru dan menegangkan, bahkan mimin masih merasakan ketegangannya saat mengingat kembali ceritanya selagi menulis Sinopsis film The Huntsman : Winter's War ini tadi.


Semoga Sinopsis Film The Huntsman : Winter's War ini menarik dan menghibur pembaca, sampai jumpa di edisi selanjutnya ^_*

Subscribe to receive free email updates: